PT Jaminan Kredit Indonesia

Telp

(021) 6540335

PKBL Jamkrindo Dapat Penghargaan

PKBL Jamkrindo Dapat Penghargaan

PKBL Jamkrindo Dapat Penghargaan

Banyak perusahaan dan brand meluncurkan inovasi terbaru dalam menghadapi tantangan pandemi Covid-19. Inovasi-inovasi yang diluncurkan pun terbukti menjadi solusi dalam mempertahankan, bahkan bisa menaikan kembali kinerja perusahaan ke arah yang positif. Selain itu, BUMN (Badan Usaha Milik Negara) juga turut memberikan kontribusi dalam membantu keberlangsungan usaha di sektor UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) di Indonesia.

PT Jamkrindo mendapatkan Top Corporate Social Responsibility PKBL Of The Year 2020 sebagai perusahaan yang dinilai telah berkontribusi dan melibatkan diri secara aktif menciptakan dan menumbuhkembangkan UMKM di Indonesia. Penghargaan ini diberikan kepada 25 perusahaan BUMN terpilih berdasarkan survei, yang dinilai berhasil menggulirkan program PKBL Kewirausahaan dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Penghargaan diberikan oleh Tras N CO Indonesia bekerjasama dengan INFOBRAND.ID dalam event Top Inspiring CSR & Innovation Brands di Jakarta, Senin, 30 November 2020 melalui online. Penghargaan ini diterima oleh Kepala Bagian PKBL Jamkrindo, Nenden Kania Puji Asri.

Sebagai bentuk apresiasi kepada Badan Usaha Milik Negara (BUMN), TRAS N CO Indonesia bekerja sama dengan media INFOBRAND.ID menyelenggarakan Indonesia TOP Corporate Social Responsibility Program Kemitraan & Bina Lingkungan (CSR PKBL) Of The Year 2020 Award. 

TOP Corporate Social Responsibility Program Kemitraan & Bina Lingkungan Of The Year 2020, merupakan penghargaan yang khusus diberikan kepada BUMN yang dinilai telah berkontribusi dan melibatkan diri secara aktif menciptakan dan menumbuhkembangkan UMKM di Indonesia.

CEO TRAS N CO Indonesia sekaligus penggagas penghargaan TOP Corporate Social Responsibility PKBL of The Year 2020, Tri Raharjo mengungkapkan, Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) menjadi bagian penting bagi setiap BUMN.

”Pada penghargaan kali ini kami fokus melakukan penilaian untuk program kemitraan khususnya untuk program wirausaha & UMKM. Program-program tersebut secara nyata telah mampu menumbuhkan UMKM yang mandiri dan berkembang,” ungkap CEO Tran N CO Indonesia, Tri Raharjo. (*)

Logo jamkrindo

PT Jaminan Kredit Indonesia

, Indonesia